Friday, June 3, 2016

HelpNona Writing Contest: Aku Gendut?



“Eh, yaampun kamu kurusan, deh!”

“Kurus darimana? Aduh, aku masih gendut, nih! Kamu kali yang kurusan.” 

Begitulah jawaban mayoritas perempuan saat dipuji kurus oleh temannya. Seakan-akan, secara otomatis kita akan menolak pujian tersebut. Kebanyakan perempuan tidak bisa secara gamblang menerima pujian dan membalasnya misalnya dengan, “Wah makasih, ya. Memang keliatannya aku kurusan, deh.” Karena apa? Karena kita perempuan tidak akan merasa puas dengan penampilan kita.

Contohnya aku sendiri, alih-alih kelebihan berat badan, aku malah kekurangan berat. Dengan tinggiku yang 155cm dan beratku yang hanya 38 kg, aku seringkali insecure karena merasa terlalu kurus. Aku berusaha makan junk food, mie instan, bahkan makanan tak sehat lainnya hanya untuk menggemukan diri. Namun itu dulu, sebelum aku sadar bahwa alasanku menggemukan diri itu bodoh dan sangat tidak sehat. Kita harus punya self respect dan menghargai diri kita sendiri.

Kebanyakan perempuan selalu saja merasa insecure dengan tubuh mereka sendiri, terutama berat badan. Prinsipnya: harus kurus, baru bisa dibilang cantik! Bahkan, perempuan-perempuan yang sudah kurus pun, tetap berusaha untuk menjadi lebih kurus lagi. Aduh, ini prinsip yang benar-benar salah total.

 sumber:
http://imgfave.com/collection/76049/Sad

Berikut ini, aku akan memberikan 3 alasan utama mengapa kalian perempuan tidak harus pusing-pusing tujuh keliling memikirkan berat badan kalian.

 1. “Yang penting itu bukan punya tubuh yang kurus, melainkan punya tubuh yang sehat.”


Semua yang cantik tidak harus kurus, dan semua yang kurus belum tentu cantik. Bila para perempuan menguruskan diri, melakukan diet-diet yang tak sehat, dan memaksa minum suplemen peninggi pelangsing yang biasa dijual di olshop hanya untuk terlihat lebih cantik, itu merupakan cara-cara yang salah besar.

Jaga dirimu untuk tetap cantik dengan makan makanan yang akan membuat dirimu sehat kedepannya. Cintai dirimu sendiri dengan menjaga tubuhmu, bukan dengan cara menguruskan diri hanya karena takut dengan omongan orang-orang di sekelilingmu.
Cintai tubuhmu dengan membuat tubuhmu tetap sehat. Itulah cantik yang sesungguhnya. 

2. "Be who you are and say what you feel. Because those who mind don’t matter, and those who matter don’t mind.” – Dr. Seuss

Jadilah dirimu sendiri. Omongan ini memang sangat klise, namun memang benar sekali dan harus diterapkan dalam kehidupan. 
Jadilah dirimu sendiri, cintailah dirimu sendiri, jangan pernah takut atau merubah penampilan hanya untuk memuaskan orang lain. Karena buat apa mendengarkan omongan fake friends yang  hanya mau berteman denganmu apabila kamu kurus dan cantik. Sedangkan true friends-mu tidak akan peduli dengan penampilanmu dan akan menerimamu apa adanya. 

Maka, jadilah dirimu sendiri. 

3. Find someone that will love you for who you are!


Banyak perempuan yang menguruskan diri karena merasa bahwa tidak akan ada cowok yang suka cewe gendut. Dimana-mana, cowo akan menyukai cewe yang langsing dan kurus. Nah, pandangan ini juga salah besar!

Ini pengalaman pribadiku ya, aku punya teman yang menyukai seorang cowok. Temanku ini kurus banget, langsing deh pokoknya. Tapi ternyata, cowok yang temanku taksir ini punya kriteria perempuan yang berbeda. Cowok ini lebih menyukai cewe yang berisi!
Jadi buat cewe-cewe di luar sana, buat apa menguruskan diri hanya demi seorang cowok yang akan menyukaimu hanya gara-gara melihat fisikmu? Siapa tau bila kamu di kemudian hari menjadi gendut, cowok itu akan meninggalkanmu begitu saja.
Di luar sana, ada kok cowok yang akan mencintaimu apa adanya. Kalian hanya perlu bersabar dan menunggu pangeran kalian datang!

“To all the girls that think you’re fat because you’re not a size zero, you’re the beautiful one. It’s society who’s ugly.” – Marilyn Monroe

 sumber: http://www.thequotepedia.com/images/16/confidence-is-sexy-wear-it-daily-confidence-quote.jpg

Jadi berapapun berat kalian, jangan pernah memaksakan diri untuk mencapai berat tertentu hanya agar memuaskan society. Karena kalau kita selalu menuruti kata orang-orang, tidak akan pernah ada habisnya, deh! 

So, just be ourselves!

42 comments:

  1. So inspiring ! 👍👍

    ReplyDelete
  2. keren kak, alasan2nya buat kita cewek2 jadi lebih menghargai diri sendiri :))

    ReplyDelete
  3. Good article
    5/5 must read =3

    ReplyDelete
  4. Kata2 dikemas dg menarik; konten jg bagus karena membahas common problems in our society.
    Well done!!

    ReplyDelete
  5. Betul banget!
    Jadi cewek pede aja sama tubuh sendiri

    ReplyDelete
  6. so trueee keren2

    ReplyDelete
  7. Confidence is damn sexy!
    Jennifer is sexy and this article proves it.

    ReplyDelete
    Replies
    1. itu kamu yg ngeluh gendut terus

      Delete
    2. woyyyyyy dirimu itu.
      Padahal beratnya 40kg
      :')

      Delete
    3. kok jadi kurus-kurusan, guys:"

      Delete
  8. juaraaaa 1 wesss prok prok prok

    ReplyDelete
  9. Omg story of my life hahah

    ReplyDelete
  10. Awesome job! Would love to read more of your work 🎉

    ReplyDelete
  11. true in so many ways😁

    ReplyDelete
  12. So inspiring!
    Love your work sis

    ReplyDelete
  13. Its a great article bebs💕

    ReplyDelete
  14. Just realize that size is not everything
    Thanks to your writing!
    Inspiring!!!

    ReplyDelete
  15. Been spending my time reading all your writing!
    You guys have to read them, really!

    ReplyDelete
  16. Yes!! Just be ourselves!!

    ReplyDelete
  17. Awesome...very inspiring..Good job..

    ReplyDelete
  18. bagussssss pollllll

    ReplyDelete
  19. This comment has been removed by a blog administrator.

    ReplyDelete